Sosok Ini yang Bikin Bunda Corla Betah Tinggal di Jerman
Sudah belasan tahun Bunda Corla tinggal di Jerman. Pemilik nama asli Chintya Corla Pricillia itu rela terbang jauh hingga ke Eropa guna menghidupi keluarganya di Indonesia.
Walaupun jauh dari keluarga, Bunda Corla mengungkapkan alasan dirinya betah tinggal di Jerman. Salah satunya adalah hadirnya sosok 'Abi' yang dicintainya.
"Ya iyalah, pasti ada lah, karena cinta, cinta kepada Abi," kata Bunda Corla saat ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan.
Saat ditanya mengenai identitas sosok 'Abi' ini, Bunda Corla tak mau mengungkapkannya.
"Abi dong Abi," jawab Bunda Corla.
Atas kecintaannya, perempuan kelahiran Medan itu mengungkapkan hal tersebut dapat merubah sesuatu menjadi lebih baik.
"Cinta terkadang itu membuat kita jadi betah yang tadinya jelek jadi bagus, yang tadinya nggak indah jadinya indah. Itu adalah cinta," tutur Bunda Corla.
Oleh karenanya, Bunda Corla sampai membeli rumah dan berencana menghabiskan masa tuanya di Jerman.
"Rumah di masa tua mungkin ya, karena bunda ke Indonesia ini cuma liburan sembari liburan, sembari menghibur," ujar Bunda Corla.
Kebahagiannya tak dapat dibendung saat mendapatkan rumah baru tersebut. Pasalnya, butuh bertahun-tahun agar dirinya bisa mendapatkan rumah tersebut.
"Pokoknya seneng banget, bahagia banget karena kan mendapatkan rumah di Eropa itu apalagi Jerman nggak seperti membalikkan telapak tangan, seperti mencari jarum dalam jerami, susah banget. Dan banyak yang susah mendapatkan (rumah) dan bunda sangat beruntung banget ada temen yang membantu mendapatkannya," terang Bunda Corla.
"Persyaratannya ketat sekali di sana. Kita mau ambil rumah atau beli rumah atau sewa rumah apalagi rumah bunda ini kan di bawah naungan pemerintah," pungkasnya.
Sumber : detik.com
(*)