Ria Ricis Banjir Hujatan Usai Paksa Catheez Bahas Keluarganya
YouTuber ternama di Asia, Ria Ricis kembali menjadi sorotan publik, khususnya warganet di dunia jagat maya usai konten baru yang dibuatnya bersama salah satu konten kreator cantik bernama Catheez.
Jika sebelumnya Ria Ricis panen hujatan gara-gara aksinya membawa putri
kecilnya ke tengah laut. Kali ini dirinya jadi perbincangan warganet
gara-gara mengulik habis-habisan kehidupan keluarga Catheez.
Istri dari Teuku Ryan ini menuai komentar habis-habisan dari sejumlah
publik usai dirinya bertanya-tanya, layaknya seseorang yang benar-benar
ingin tahu perihal kehidupan pribadi dari Catheez dan keluarganya.
Catheez yang berkesempatan menjadi bintang tamu untuk kanal YouTube Ria
Ricis pun ditanya-tanya seputar keluarganya yang membuat dirinya sedih
meskipun sudah berulang kali konten kreator cantik ini seolah memberikan
kode atau tanda enggan untuk menceritakan pada ibu beranak satu ini.
Bermula dari Ria Ricis yang meminta Catheez memilih di antara mama atau
babysitter. Dengar pertanyaan dari wanita berusia 27 tahun ini pun lantas
membuat Catheez tegas menolak untuk membahas keluarganya tersebut.
"Dih, males ah bahas keluarga," terang Catheez sambil mmebendung air mata
dalam video yang dibagikan akun @lambegosiip pada Sabtu, 28 Januari 2023.
"Kenapa Onty Catheez masih sedih? Memang kenapa? Orangtuanya kenapa? Tapi
ada 'kan? Kalau ada, enggak usah sedih. Kalau aku kan sedih karena Papa
aku sudah enggak ada," kata Ria Ricis.
Ria Ricis yang tidak puas mendengar jawaban Catheez pun, kembali dibuat
penasaran dan terlihat semakin ingin tahu apa yang menyebabkan wanita
berambut pendek ini enggan membahas keluarganya sendiri.
Ricis nama sapaannya ini pun tak henti mendesak Catheez untuk membahas dan
mengungkapkan perihal keluarganya itu.
"Tapi kamu sayang kan sama orangtua kamu," tanya Ria Ricis lagi. "Kalau
enggak sayang, ngapain nangis," jawab Catheez sambil sedikit kesal pada
Ricis.
Lagi-lagi Catheez tidak menjawab apa yang ditanyakan Ria Ricis padanya.
Namun sayang, konten kreator ini lagi-lagi menolak untuk menceritakannya
pada Ria Ricis.
Kendati demikian, wanita yang pernah dekat dengan Reza Surya Putra ini
terus mendesaknya hingga Catheez memberikan jawaban yang mengalihkan paa
Ricis.
"Kalau misalnya boleh tahu, yang bikin Catheez sakit, apa? Kalau inget
keluarga?" tanya Ria Ricis.
"Moana merangkak," timpal Catheez sambil mengalihkan jawabannya tersebut.
Aksi kepo alias ingin tahu Ria Ricis pun lantas membuat segelintir
warganet merasa geram terhadap istri Teuku Ryan tersebut. Menurut
Warganet, Ricis seharusnya tidak perlu mendesak bintang tamu yang diundang
pada kanal podcast hanya demi keperluan konten YouTubenya. Seperti
yang dilakukan terhadap Catheez yang berulang kali didesaknya untuk
membahas keluarga.
"Demi konten lo ngulikkkkk dia terus, jangan bandingin gitu dong setiap
keluarga kan beda² ricis ihh, padahal orangnya udh gk mau bahas keluarga
njirr...." kata pengguna Instagram.
"Orang bgni mesti dikasih sanksi sosial ga si ,ko nyerocos aja ,org udah
ga mau jawab herann gue," kata lainnya.
"Bawel bnget yg nanya,kaya lagi interview kerjaan wajib bnget d jawab,gak
pnting juga sih nanya keluarga orng apalgi gak trlalu dket,kdang udah dket
juga gak enak nanya soal pribadi,,apa semua warga ibukota kaya gini ya
percakapan basa basinya atau cuma dia doank??" tandas lainnya.
"Makin lama kok jdi makin gk respect sma si icis ini huft!" seru lainnya.
"Ga Peka banget sih anda....kan tamunya sdh bialng malas bahas keluarga
knp masih dikulik sih embaaaaaaaaaaaaak...." geram warganet pada Ricis.
"Emang gak ada empatinya si pecicilan, udah dibilang gamau ditanyai lagian
keluarga itu privasi, hak orang buat tetep keep gamau cerita," kata
warganet.
Sumber : viva.co.id
(*)