8 Potret Tiffany Istri Chef Arnold di Pemotretan Terbaru yang Tengah Hamil, Tetap Ramping di Usia 8 Bulan - Pancarkan Aura Gorgeous Mom
Sempat merahasiakan kehamilan keduanya, istri chef Arnold sedang hobi pamer baby bump di Instagram pribadinya. Tengah hamil besar, Tiffany tampil mempesona di pemotretan terbaru. Badan langsingnya jadi sorotan, yang cewek-cewek pasti terpana lihat hasil photoshoot Tiffany!
Tiffany Soetanto baru saja mengunggah hasil photoshoot terbarunya di Instagram pribadi. Tampil elegan dengan dress berwarna hitam dan ada motif pita putih di area dada.
Tiffany tampil stunning di pemotretan ini. Bahkan ada netizen yang memuji istri dari chef Arnold ini bak orang Korea. Aura bumil memang nggak ada lawan.
Tengah hamil besar, tubuh Tiffany jadi sorotan. Ia tetap langsing dan ramping meski sedang hamil anak kedua, bahkan fashion designer yang membuat dress ini hanya menanyakan lingkar dada Tiffany. Hasilnya sangat memukau.
Tiffany sangat suka dress yang ia kenakan untuk pemotretan kali ini. Jika diperhatikan, dress yang dikenakan Tiffany memperlihatkan babybump dan kaki jenjangnya. Kalau dulu masih disembunyikan, kini hobi pamer perut yang makin besar ya.
Usia kehamilan Tiffany sudah 8 bulan, tak lama lagi akan bertemu sang buah hati. Buat namanya udah di kasih spoiler nih, berawalan dengan huruf T. Jadi nggak sabar melihat anak kedua Tiffany dan chef Arnold.
Perut makin besar tak menghalangi Tiffany untuk selalu produktif. Ia mengaku bahwa bisa melakukan segalanya, bahkan karena bisa melakukan semuanya kadang ia lupa kalau lagi hamil.
Tak juga melakukan photoshoot bersama suami dan anaknya dengan tema Marvel vs DC. Tiffany tampak cantik jadi Wonderwoman. Anak kedua Tiffany dan chef Arnold berjenis kelamin laki-laki.
Arthur sebentar lagi bakal jadi kakak. Aura gorgeous mom terpancar, bakal jadi hot mommy dengan dua anak cowok nih. Semoga sehat-sehat sampai proses persalinan ya.
Sumber : kapanlagi.com
(*)