Skip to main content

Nathalie Holscher Ngeluh Sakit Perut Alami Kontraksi, Sule Panik Bawa Sang Istri ke Rumah Sakit


Nathalie Holscher ngeluh sakit perut alami kontraksi. Sule panik bawa sang istri ke rumah sakit.

Pasangan Nathalie Holscher dan Sule sedang menantikan kelahiran buah hati.

Jelang waktu persalinan, Nathalie sudah mulai merasakan kontraksi.

Ibu sambung Rizky Febian itu mengeluh sakit perut.

Sule yang panik lantas membawa sang istri ke rumah sakit.


"Sakit banget ini perutnya," kata Nathalie Holscher dikutip dari YouTube SULE FAMILY, Senin 6 Desember 2021.

Sule membeberkan Nathalie sering tak nyenyak tidur menjelang hari persalinan.

"Dia itu ketakutan, tanggal 10 kalau kerasa bilang.

Jadi dari semalam tidur udah nggak jelas," tutur Sule pada sang dokter.

"Keras banget Dok," ujar Nathalie Holscher.

"Ya udah kita cek dulu ya," kata sang dokter.

Sule yang menunggu di luar meminta doa untuk kesehatan sang istri dan buah hati.

"Doakan aja yang terbaik semoga bundanya kuat."

Nathalie yang baru kali pertama hamil merasa khawatir jelang proses lahiran.

"Karena stres, bunda itu stres, setiap malam aja nyemil es batu," kata Sule.


Namun setelah diperiksa dokter, rupanya Nathalie Holscher mengalami kontraksi palsu.

"Ternyata itu kontraksi prank, itu kontrasi palsu," ujar sang dokter.

Kontraksi tersebut belum menyebabkan pembukaan lahiran.

"Belum teratur, belum menyebabkan pembukaan.

Kan tadi bilangnya hilang timbul, belum teratur, itu nggak papa," kata sang dokter.

Dokter berpesan agar Nathalie menandai jangka waktu setiap ada kontraksi.

Setelahnya, Sule dan Nathalie Holscher lantas kembali pulang ke rumah.

Simak video selengkapnya:

youtube image

Nathalie Holscher Maternity Portrait

Beberapa waktu lalu, Nathalie Holscher mengajak sang suami untuk maternity portrait.

Nathalie Holscher tampil cantik dengan dress peach memperlihatkan perutnya yang besar.

Sementara Sule mengenakan setelan warna pink dan dalaman turtleneck putih.


Nathalie menyertakan caption romantis untuk sang suami.

"Kalau disuruh melupakanmu, aku harus ke kantor kelurahan dulu bikin surat keterangan tidak mampu."

good day
@ferdinan_sule

Sule dan Nathalie juga berfoto dengan pakaian yang berbeda.

Kali ini keduanya mengenakan turtleneck putih yang dipadukan jas navy.


Tampak Sule mencium baby bump Nathalie.

Senyum manis terlihat di wajah Nathalie Holscher.

Rupanya di maternity photoshoot itu, Nathalie dan Sule mengajak serta Putri Delina.

Nathalie dan Putri tampak seperti kakak adik ketika berpose bareng dengan saling menempelkan pipi.


"bidadari tambun @putridelinaa," tulis Nathalie Holscher di unggahan Minggu 21 November 2021.

Putri memberikan komentar balik untuk sang bunda.

"bunda jg sekarang kan bidadari surga jgg!" tulisnya menyertakan emoji merah hati.

Keduanya juga berfoto dengan baju lain.


Nathalie mengenakan pakaian oranye dan hijab hitam.

Sedangkan Putri memakai outfit biru dan pink.

Keduanya saling berpelukan dan mengumbar senyum manis.

Ramai warganet memberikan komentar melihat maternity portrait Nathalie ditemani Sule dan Putri Delina.

@sunah.impostor Arghhh sweet banget sweet couple ever,umur bukan penghalang untuk bahagia love you guys

@ninda_bilila1102 Sehat sehat terus bunda dan dekbay nya

@joeyflynolifiya Alhamdulillah ibu dan anak sama2 cantik.

@yoojinna14081972 Dua bidadari kesayangan kang sule

@aniza_official Subhanallah.. cantiknya bunda dan dan kaka. Semoga lancar sampek lahiran. AAMIIN

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar