Tak Ada Angin Tak Ada Hujan! Sosok Mistrius Ancam Putri Mayangsari dengan Foto Bambang Trihatmodjo Disilang Merah Dibagian ini, 'Kalau Bapakmu Menghalangiku..'
Kehidupan Mayangsari memang selalu jadi sorotan.
Hal itu berawal saat dirinya terlibat kontroversi merebut suami orang.
Ya, Mayangsari disebut-sebut jadi orang ketiga di rumah tangga Bambang Trihatmodjo dan Halimah.
Karena Mayangsari, pernikahan mereka dikabarkan hancur.
Kabar ini semakin diperkuat setelah Bambang langsung menikahi Mayang setelahnya.
Sudah belasan tahun berlalu, rumah tangga Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo jauh dari gosip miring.
Namun, sang putri, Khirani Siti Hartina Trihatmodjo bak selalu kena getahnya.
Bahkan Khirani mendapatkan pesan mengancam dari sosok misterius!
Khirani Kenyang Nyinyiran Netizen
Menjadi anak sematawayang Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo, Khirani pastinya selalu disayang.
Ia pun kini beranjak dewasa dan bisa mengakses internet ke sosial media.
Dari sinilah, Khirani tak habis-habisnya jadi bulan-bulanan mulut kejam netizen.
Ia bahkan seolah sudah bosan disangkut pautkan dengan alm. Adi Firansyah.
Apalagi karena ulah ibunya di masa lalu, netizen sempat menyebutnya anak pelakor.
Seolah tak pernah takut, hal-hal seperti ini selalu Khirani balas dengan tenang dan menohok.
Namun, belum lama ini ia justru mendapatkan pesan yang mengancam membunuh ayahnya!
Hal ini bermula saat Khirani mengunggahan sebuah foto di laman Insta Story, Minggu (5/4/2020) lalu.
Kejadian bermula ketika Khirani Siti Hartina Trihatmojo mendapatkan DM di Instagram pribadi oleh seseorang yang tak dikenalnya.
Ya, akun bernama profesorgradien tersebut tiba-tiba saja mengirimkan sebuah foto yang bergambar sang ayah dengan kata-kata yang tak pantas.
Sosok Tak Dikenal Ancam Bunuh Bambang Tri
Dalam postingan yang diunggah Khirani tampak akun tersebut menuliskan kata-kata ancaman dan beberapa kata yang sudah disensor Khirani.
Tak tanggung-tanggung akun tersebut bahkan mengatakan akan membunuh Bambang.
Ia juga sudah menandai tanda silang berwarna merah pada bagian dada dan jantung ayah Khirani.
"Aku menyukai, kalau bapakmu menghalangiku, dia akan tewas bersama," tulis akun tersebut.
Sontak saja hal tersebut memicu amarah dari putri semata wayang Mayangsari tersebut.
Khirani bahkan blak-blakan mengaku akan memblock akun tersebut.
"ati atii yaa kadang ada orang yang gajelas block yah," tulis Khirani sembari menyematkan emot cium.
Ya, Khirani tampaknya tak takut sama sekali dengan ancaman yang dikirimkan kepadanya.
Seperti yang sudah diketahui, Khirani memang sempat beberapa kali jadi sasaran netizen yang tak suka dengan sang ibu.
Bahkan paras putri Mayangsari ini pernah dibanding-bandingkan dengan anak artis lain yang lebih cantik.
Dibandingkan dengan Anak Artis Lain
Belakangan, gadis kelahiran 30 Maret 2006 ini mengalami hal tak mengenakkan di media sosial.
Seorang netizen memberikan komentar negatif pada penampilannya.
Tak hanya itu, paras Khirani bahkan dibandingkan dengan sosok putri artis lain.
"Kok jelek? Lebih cantik anaknya ingrid kansil (Ziankha Amorrette)?"
Meskipun begitu, Khirani tak memberikan balasan keras atas komentar tersebut.
Putri Bambang Trihatmodjo ini justru memberikan jawaban santai atas komentar yang menyerang fisiknya.
"Ya kita semua manusia punya kemampuan dan kelebihan sendiri-sendiri. Klo saya gak cantik ya gpp juga. Kita ber2 juga org yg beda bukan org yg sama jadi mungkin kelebihan dia melebihi gw tapi ya manusia memang tidak sempurna
so thx for ur opinion *emoji,"
(*)